Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023, Batam Panen Raya Jagung

Batam254 Dilihat

Batam, FokusKepri.com – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi diwakilkan Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd. melaksanakan panen raya yang merupakan Gerakan Nasional Ketahanan Pangan Tahun 2023, di Kelurahan Kibing, Kampung Tembesi Bengkel Kecamatan Batuaji, Rabu (1/11/2023). Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 TNI, dengan Tema “Ketahanan Pangan untuk Indonesia Maju”.

Sebelum panen raya, Jefridin bersama Wadan lantamal IV Kolonel Laut, Fajar Hernawan, PJU lantamal IV dan Kasdim Kodim 316 Batam, Mayor Naibaho dan anggota Komando Armada I Pangkalan Utama TNI AL IV, mengikuti Video Conference Kegiatan Gerakan Nasional Ketahanan Pangan se- Indonesia, dari Cibitung, Jawa Barat yang dihadiri oleh Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin.

Baca Juga: Pemko Batam Terima Aset Kendaraan dari Balai Prasarana Pemukiman Wilayah Riau

“Apresiasi dan terima kasih banyak atas kolaborasi stakeholder yang menyukseskan kegiatan nasional ketahanan pangan ini,” katanya.

Baca Juga: Ajak Pemuda Membangun Daerah, HM Rudi Berbagi Pengalaman Memimpin Batam

Pada panen raya yang dilaksanakan di Kota Batam sendiri, diikuti empat kelompok tani Konvensional dan satu kelompok tani wanita. Bila ketahanan pangan di darat tercapai, ketahanan wilayah dan ketahanan nasional juga akan terwujud. Kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu perekonomian masyarakat, terutama dalam menghadapi musim el nino.

“Berdasarkan SK Perhutanan lahan seluas 150 Hektar binaan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Batam ini di tanami jagung,” jelas Jefridin.

Jefridin berharap kedepan kegiatan positif ini dapat terus berjalan dan terlaksana. Program ini dilaksanakan oleh TNI darat, laut dan udara yang selama ini menjadi kebijakan untuk menanami lahan yang selama ini masih kosong, dengan memanfaatkan kearifan lokal di wilayah masing-masing. (Jm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *