Perkuat Pembangunan Batam, Jefridin Ajak PKBKB Bergandeng Tangan Membangun Batam

Batam4 Dilihat

Batam, FokusKepri.com – Wali Kota Batam, Muhammad Rudi diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mengajak pengurus Perkumpulan Keluarga Besar Kalimantan Barat (PKBKB) berkolaborasi bergandeng tangan bersama Pemerintah Kota (Pemko) Batam untuk membangun Kota ini. Hal itu disampaikannya diacara pelantikan pengurus PKBKB periode 2023-2028 di Hotel Golden View, Minggu (3/12/2023).

“Saya atas nama Wali Kota Batam, Muhammad Rudi mengucapkan selamat kepada Pengurus PKBKB yang dikukuhkan. Semoga dapat melaksanakan tugas sesuai amanah dengan sebaik-baiknya. Mari Kita bergandeng tangan, bahu membahu memperkuat Pemko Batam membangun Kota ini,” ucapnya.

Dihadapan Asisten 1 Pemprov Kalbar, Linda Purnama, dituturkannya bahwa masyarakat Kalimantan Barat di Batam cukup banyak. Mereka ada yang berprofesi di pemerintahan maupun di swasta. Menurutnya selama ini masyarakat Kalimantan Barat yang ada di Batam sudah berkolaborasi dalam membangun Batam.

Baca Juga: Wali Kota Batam Ingatkan Kedisiplinan ASN Hingga Mewujudkan Pemilu Aman dan Damai

“Bapak Wali Kota Batam mengucapkan terimakasih karena orang Kalimantan Barat di sini sudah menyatakan dirinya sebagai orang Batam yang berasal dari Kalimantan Barat. Batam merupakan miniatur Indonesia, semua suku, budaya dan agama ada di sini. Bahkan boleh dikatakan miniatur dunia, karena dari 5 ribu TKA yang ada di Batam berasal dari berbagai negara,” jelasnya.

Baca Juga: Turnamen Futsal Piala Kepala BP Batam III Segera Dimulai

Jefridin juga menyampaikan bahwa tingkat kerukunan umat beragama di Kepulauan Riau (Kepri) berada di peringkat pertama se-Indonesia tahun 2022. “Indeks kerukunan umat beragama tahun 2022 di Kepri mencapai 85,78 persen, tertinggi di antara seluruh provinsi di Indonesia dan Batam memberikan kontribusi terbesar.

“Dengan keberagaman ini mari terus Kita jaga persatuan dan kesatuan di Kota Batam. Batam harus aman, nyaman dan kondusif. Tanpa kenyamanan dan kondusifnya Kota Batam maka tidak akan ada orang yang. datang.

Husni Ketua Panitia mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan baik materi maupun non materi sehingga kegiatan ini terselenggara.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *